Senin, 04 April 2016

Duta Wisata "Coming Soon"



Oke guys, Di sini saya akan berbagi tips dan sharing mengenai pemilihan Duta Wisata. Semua berawal dari niat saya untuk mengikuti ajang Pageant ini. kedepannya melalui tulisan ini, semoga bisa menjadi motivasi buat kalian yang mau maju dalam ajang pemilihan Duta Wisata. Anw, saat ini saya adalah mahasiswa biasa, orang biasa, tidak pintar, dan tidak ganteng. Tapi setidaknya, disini saya memiliki kemauan yang kuat untuk memperbaiki diri dan membawa diri saya ke level yang lebih tinggi dari sekarang.


Harapannya, suatu saat tulisan di blog ini akan menjadi saksi dari proses perjalanan saya menjadi Duta Wisata, menjadi motivasi bagi saya, dan menginspirasi setiap pembacanya.

Menurut saya, modal utama mengikuti ajang seperti ini adalah berani, memiliki kemauan dan tekad yang kuat, serta niat untuk memperbaiki kualitas diri. Kualifikasi persayaratan juga salah satu yang akan menentukan keberhasilan kalian. Tapi jika ada yang masih kurang, jangan jadikan itu sebagai penghalang bagi kalian untuk terus maju. Tanamkan pada diri kalian quote yang selalu saya pegang “I don’t regret the things I’ve done, I regret the things I didn’t do when I had the chance.” Jadi kalian jangan pernah mundur sebelum kalian mencobanya, mumpung ada kesempatan. Sekalipun gagal, kalian akan tahu letak kekurangan kalian dan kalian akan segera memperbaiki itu untuk kedepannya.

Sebelum mengikuti pemilihan Duta Wisata, yang saya dan kalian harus lakukan:
  1. Banyak sekali alasan saya untuk mengikuti ajang ini, yang pertama adalah niat. Disini kalian benar-benar harus memperteguh niat kalian. Jangan sampai hal kecil menggoyahkan niat kalian yang pada akhirnya mengurungkan niat kalian untuk mengikuti seleksi Duta Wisata.
  2. Berkemauan tinggi, maksudnya disini kalian harus memiliki kemauan untuk merubah kebiasaan buruk kalian menjadi sesuatu hal yang menunjang kalian, kemauan untuk siap belajar segala sesuatu yang positif terutama hal-hal yang berhubungan dengan ajang yang akan kalian ikuti.
  3. Siap secara mental dan rohani. Inilah yang akan memperkokoh niat dan kemauan kalian.
  4. Ingat tanggal yang biasanya dijadikan sebagai hari seleksi, kalian bisa keppo dan compare dari seleksi tahun sebelumnya, atau jika kalian ingin tahu pasti, kalian bisa hubungi email penyelenggara.
  5. Siapkan materi. Setelah kalian tahu kisaran tanggal pemilihan dan seleksi, jauh-jauh hari kalian bisa mempersiapkan diri, mulai dari kesiapan mental, rohani, fisik dan materi. Materi-materi ini bisa kalian cari di website, kalian bisa bandingkan daerah satu dengan yang lain. Jadi kalian tidak harus fokus di daerah kalian, tapi kalian harus explore materi semua daerah agar wawasan kalian semakin luas.
  6. Buat kalian yang bahasa inggrisnya masih kurang, tingkatkan kemampuan bahasa inggris kalian, karena tidak bisa dipungkiri lagi bahwa dengan bahasa inggris atau bahasa asing lainnya kalian bisa membuka pintu prestasi kalian lebih dalam lagi. Biasanya saya membuat Caption berbahasa inggris untuk meningkatkan vocabulary dan grammar saya.
  7. Olahraga, ya, selain untuk rutinitas olahraga ini bisa kalian jadikan solusi buat kalian yang memiliki tinggi badan dan berat badan yang kurang proporsional.
  8. Update perkembangan tentang pariwisata dan catatlah point pentingnya, agar kalian tidak lupa.
  9. Jika kalian ada waktu keppo-in semua akun yang berhubungan dengan Duta Wisata agar kalian dapat memperoleh informasi dan referensi. Sesekali tonton ajang Duta Wisata di youtube agar kalian lebih tertarik untuk mengikuti ajang ini.
  10. Bayangkan hasil akhir yang akan kalian dapatkan dari ajang ini, tapi jangan jadikan prioritas ya. Yang terpenting nikmatin prosesnya, hayati dengan baik, rasakan dan jadikan ini sebagai pembelajaran hidup dan pengalaman kalian bukan sekedar untuk mengikuti ajang Duta Wisata saja.
  11. Curi ilmu dari mereka yang terlebih dahulu terjun sebagai Duta Wisata, jangan malu untuk menanyakan tips-tipsnya. Hal ini juga yang secara tidak langsung menambah relasi dan motivasi bagi kalian.


Itu dia beberapa hal yang harus kalian lakukan sebelum mengikuti ajang Duta Wisata. Semoga tidak ada yang terlewatkan dan semoga ini cukup menjadi bekal kalian. Untuk tips dan materi akan saya bagi di postingan selanjutnya.
 


0 komentar:

Posting Komentar

Instagram